Gak sampai 3 menit, Bayar pajak motor Drive-thru Samsat Bantul

Menggunakan layanan drive-tru [Lantatur (lakuran untuk layanan tanpa turun; bahasa Inggris: Drive-through atau drivethru) adalah bisnis yang melayani pelanggan yang menunggu di kendaraannya. Pesanan diterima, dan barang atau layanan disajikan menggunakan jendela atau mikropon, sementara pelanggan tetap menunggu di kendaraannya. (Wikipedia) ]

Pajak pertama si Putri Salju alias Honda Vario 150 terlewat sudah, seharusnya tanggal 13 Maret kemarin, tapi kelupaan. Beruntung nya saat ini ditengah wabah pandemi Corona, ada kebijakan dari pemerintah untuk pembebasan denda, alhamdulillah. Dan benar adanya, baru saja pagi ini (Sabtu 04/04) hanya bayar PKB dan SW-Jasa Raharja saja, eh tapi untuk SW-JR ada sanksi/ dendanya ding, meski cuma 8ribu saja, tidak seperti yang dulu sebesar 32 ribu. (PKB=264.000), SW-JR=43ribu, normal 35 ribu)

Untuk layanan drive-tru Samsat Bantul, cukup keren, saat pelayanan tidak pakai lama, hanya sekitar 1-2 menit saja. Pelayanan seperti ini lah yang saya harapkan dan mungkin semua orang/ masyarakat.

Oiya, untuk persyaratan drive-tru cukup bawa STNK & KTP, dan motor yang dipajaki tentunya.

Yang masih jadi pertanyaan saya, apakah bisa dibayarkan orang lain meski semua persyaratan terpenuhi ??

Mulai 27 Agustus 2018 Perpanjangan STNK 5 Tahunan bisa dilayani di Samsat Pembantu se-DIY

STNK online SE-DIY mulai 27 Agustus 2018

Kabar gembira nih bagi warga Bantul, Jogja, khususnya bagi yang ingin membayar pajak kendaraan bermotor atau istilah lainnya perpanjangan STNK 5 Tahunan, yang dulunya hanya bisa dilakukan di kantor Samsat induk, kini mulai besuk pagi Senin (27 Agustus 2018) bisa dilakukan di seluruh Samsat Pembantu se-DIY, seperti di Samsat Pembantu Sewon Bantul.

Selama ini memang terbilang rada ribet plus merepotkan jika ingin perpanjang STNK 5 Tahunan, pasalnya harus dilakukan di kantor Samsat induk, dan dibatasi hingga jumlah tertentu pada proses cek fisik kendaraan.

Boleh jadi dengan dilakukan STNK 5 Tahunan online Se-DIY akan menjadi solusi jitu dan mempermudah masyarakat Bantul, Sleman, Kulonprogo, Gunungkidul dan kodya Yogyakarta.

So, gimana prosesnya? Kita tunggu besok pagi yach, Karena baru perdana besuk pagi.

 

Beli NMAX Off The Road, Why not? ini panduan nya

 

Gambar ilustrasi balik nama

Motor laris memang berimbas pada ‘stock’ atau ketersediaan unit menjadi terbatas, bahkann hingga habis di pihak pemasaran/ dealer. Hingga menimbulkan antrian panjang pada pemesanan/ indent unit (menunggu unit dibuat).

Seperti dulu, waktu awal kemunculan Yamaha Mio, yang membahana ke seluruh pelosok negeri. Semua orang pada suka motor pioner skutik ini dan ingin memiliki nya, membelinya. Baik cash/ kontan atau kredit. Sempat konsumen meski menunggu indent hingga 6 bulan lamanya. Hufff padahal jika sudah demen itu sehari serasa sewindu…😍😊😁, gak kebayang Khan  harus nunggu 180 hari….😖. Hingga pada waktu itu pun sempat tersiar kabar jikalau konsumen mau kredit, maka unit motor akan lebih cepat sampai.

Dan saat ini terjadi lagi pada saat pembelian unit Yamaha NMax. Skutik berukuran gede/ besar ini amat sangat diminati oleh masyarakat. Bahkan bisa diminati lintas gender, lintas usia,  muda-tua, maupun paruh baya, pun sekarang banyak ibu-ibu muda buanyak  yang mengendarai nya, dan terlihat keren biangettth.

Dan terulang kembali nih, saat ini peminat NMax banyak, stock jadi habis dan kudu indent, motor harus dibuat, dirangkai dulu dipabrik. (diarea penulis indent butuh waktu satu bulan). Terlebih konon tersiar kabar juga, kabarnya ada oknum yang ‘nakal’ mensyaratkan kredit jika ingin motor cepat turun. Hufff jadi gimana gitu Khan, karena banyak juga yang ingin membeli secara kontan/ cash.

Nah ini ada seorang rekan dari Mojokerto yang sedikit berbagi tips, yakni dengan cara membeli unit dengan kondisi Off The Road atau kosongan. Dengan dalil karena Off the road kagak bisa nyicil, katanya. Yaa tapi repot dong, kita meski mengurusnya….so pasti repot sih.

Tapi menurut Bro Ismed Bsy begitu dia dikenal di Facebook, , tidak begitu repot koq, seperti proses balik nama biasa saja.

Oke baiklah, untuk memastikan nya, baiknya kita simak saja penuturan kronologi detail Bro Ismed yang diunggah nya melalui grup Yamaha NMax Indonesia berikut ini….

#sharingtentangpembeliannmax

Tanggal 12 juli 2018 beli NMax di Mojokerto, kondisi Off The Road / Kosongan dengan Harga Rp. 22.950.000,- CASH,  karena offroad gak bisa nyicil 😂 ..

Tanggal 24 juli 2018, Faktur dkk turun dari dealer, langsung ane ambil.

Tanggal 25 Juli (hari ini) ane pergi ke Samsat dan Polres.

Pukul 07.00 tiba di Samsat kab. Pasuruan,  nunggu buka pukul. 08.00,  kemudian cek fisik dll (jangan malu cari info dan proses nggak lama kok) setelah berkas semua selesai .. kemudian di arahkan ke Polres .

Pukul 08.30 tiba di Polres kab. Pasuruan, langsung ke bagian BPKB loket pendaftaran (jgn malu untuk tanya) .. proses hanya 15 menitan selesai (karena nggak antri banget) ,kemudian diarahkan ke Samsat lagi.

Pukul 09.00 di Samsat lagi langsung ke bagian formulir, setelah itu ke pendaftaran (proses 15 menitan sebsb nggak antri banget) terus selesai bayar-bayar .. dan keluar deh STNK kmudian Ambil TNKB alias plat nomor 😁.

(Cepet banget ya:penulis)

 

Rincian Biaya Ngurus STNK dan BPKB

Di samsat :

1. Fotokopi (KTP, faktur, nik, pib) = 16.000,-
2. STNK dkk = 2.515.000,-

*Total Rp. 2.531.000,-

Di Polres :

1. BPKB = Rp. 225.000,-
2. STCK = Rp. 25. 000,-

*Total Rp. 250.000,-

Kebetulan Cek fisik awalnya ditarik 40 ribu tapi jd gratis 😂 gegara mau gue laporin karena pungli wkwk.

Kesimpulan :

Harga OTR Nmax 2018 Non Abs di Mojokerto Rp. 27.950.000,-

Harga OFR Nmax 2018 Non Abs di Mojokerto Rp. 22.950.00,-

Rp. 27.950.000 – Rp. 22.950.000
= Rp. 5.000.000 (ini selisih OTR dan OFR) 👻

Total Biaya Ngurus STNK & BPKB

Rp. 2.531.000 + Rp. 250.000
= Rp. 2.781.000

Harga motor ane pada akhirnya

22.950.000 + 2.781.000 = Rp. 25.731.000❤

• PERBANDINGAN

HARGA OTR 27.950.000 – 25.731.000 = 2.219.000

HEMAT Rp 2.219.000 😁🙏 lumayaaaan laah hihi

Hanya berbagi cerita 🙏🙏
sorry kalo kepanjangan, mungkin ada salah dan agak mbulet wkwk….

Alhamdulillah proses pengurusan cepet nggak ribet .. PUAS dengan Kinerjanya kepolisian yang dimari 😁 gatau dilain .. semoga sama 😂

Eh iya, BPKB katanya nunggu sebulan .. 😁 kayaknya sudah trrmasuk cepet hihi…

Tambahan : yang susah tuh cari dealer yg mau ngelayani penjualan Off the Road 😂

***

 

Well demikianlah  sedikit cerita dari bro Ismed mengenai proses Mmm…apa ya namanya,  baliknama ??? Atau melegalkan motor ??? Atau meng-On-The-Road-kan sepedamotor  , yang penulis rasa prosesnya ternyata cukup cepat & mudah. Dan jika dihitung dia bisa hemat 2  jutaan atau jika diprosentase , maka bro Isa hemat 7.9 % ( 2.219.000 : 27.850.000 x 100).

Gimana tertarik sob ??? Tapi perlu dingat loh ya tambahan dari bro Ismed,, bahwa tidak semua dealer mau menjual dengan sistem OFR (Off The Road) loh ya….

Biaya Balik Nama Honda Karisma’03 = 660ribu di Bantul, ini Prosesnya

Gambar ilustrasi balik nama

 

Kebetulan ada saudari saya yang baru saja memproses balik nama sepedamotornya, dan kebetulan pula motor bermerk Honda seri Karisma 125D lansiran tahun 2003. Lalu bagaimana prosesnya?

Ternyata kata saudari saya tersebut prosesnya sangatlah mudah , monggo disimak …jikalau anda juga ingin melakukan proses balik nama di Wilayah Bantul (Bantul Bantul).

Pertama-tama persiapkan persyaraannnya atau berkas-berkasnya diantaranya : BPKB, STNK, KTP, kwitansi jual-beli bermeterai 6 ribu. Kesemunaya di foto copy sebanyak 2 lembar. Jika semua berkas terkantongi segeralah meluncur ke kantor Polres Bantul (Jl. Jend. Sudirman), menuju ke area Cek fisik, (oiya saat cek fisik motor harus benar-bemar keadaan normal loh ya, kelengkapannya,  lampu-lampu menyala, bell, ada spion) setelah selesai lalu ke loket Pengesahan BPKB, nunggu di acc, lalu ke loket bank sebelahnya, bayar sejumlah 225 ribu rupiah (untuk sepedamotor).

Tanda pembayaran buku pemilik kendaaan bermotor di kantor Polres Bantul

Lalu kembai lagi ke loket pengesahan BPKB, jika sudah di acc maka kita akan di beri secarik kertas berwarna meeah muda untuk mengambil BPKB dikemudian hari (1,5 bulan). Kertas tersebut lalu Di foto copy sebagai kelengkapan berkas untuk ke kantor Samsat. Untuk urusan BPKB sudah selesai disini.

Selanjutnya menuju ke kantor Samsat Bantul, menuju ke loket pengesahan cek fisik yang berada di luar gedung utama kantor Samsat, sisi timur menyerahka berkas, cek fisik sari polres tasi plus foto copy kertas tadi.  Setelahnya ke loket sebelah utaranya, untuk menerima formulir sebagaimana  proses perpanjangan STNK lima tahunan yakni gati STNK dan Plat dengan membayar sejumlah 160 ribu. dengan rincian penerbitan STNK: Rp 100.000, dan penerbitan TNKB(Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) atau plat: Rp 60.000). Lalu mengisi formulirnya, kemudian di acc, dan masuk ke gedung utama Samsat menuju ke loket balik nama (paling timur). Namun tidak langsung keproses selanjutnya, melainkan kita dikasih jeda 10 hari kemudian denga membawa bukti pembayaran.

***

Setelah 10 hari yang dituliskan, kemudian kita kembali.lagi ke kantor Samsat untuk proses pembayaran balik nama & pajak, loket 5B, untuk pembayaran balik nama (BBN-KB) serta pajak(PKB) berbeda nominalnya tergantung kubikasi san tahun pembuatan motor. Kalau Honda Karisma 125D tahun 2003 sih BBN-KB : 96.000_ PKB : 144.000, SW-JR semua motor sama sebesar 35.000.

Bea balik nama honsa kharisma 2003 di Bantul

Sepertinya halnya proses pajak tahunan, setelah membayar pada loket bank 1 atau 2 kemudian menunggu STNK jasi di loket 6 atau palinh ujung barat. Kemudian ambil plat di sisi bara gedung utama Samsat, sebelah mushola.

Untuk bulan ini STNK dan plat bisa langsung jadi.

Well. Demikianlah mengenai update proses balik nama di Bantul untukbulan April 2018 ini, semoga bermanfaat….!!!!

 

Tarif PNBP penerbitan STNK TNKB BPKB mutasi PP RI No 60/tahun 2016

 

 

 

 

 

Samsat Desa, Alternatif Bayar Pajak Kendaraan yang Praktis & Cepat

Kantor Samsat Bantul, Jalan Badegan No.25 Bantul

Selain kantor Samsat, juga kantor Samsat pembantu, pun juga beberapa teler bank BPD , kini ada tempat alternatif guna membayar pajak kendaraan bermotor di wilayah Yogyakarta.

Diperkenalkan tahun lalu tepatnya pada Selasa (18/04/2017), Tak lain adalah Jogja sebagai Pilot Project peluncuran Program Samsat Desa. Apa itu samsat desa? Samsat desa adalah Program Prioritas Kapolri di bidang Lalu Lintas. Samsat desa sendiri adalah terobosan Polri untuk mendekatkan pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor yang tinggal jauh dari pusat Kabupaten dan Kota.

Well, sempat ada curhatan netizen akan ribetnya sebuah layanan di Samsat, yang mana merasa terkendala (karena ganti data kartu jati diri(KTP) yakni pindah alamat), saat mau bayar pajak tahunan kendaraan bermotor nya, dan mesti ada perubahan data di kantor Samsat penerbit STNK.

Setelah dapat masukan-masukan dari netizen yang lainnya, ada yang menyarankan ke Samsat desa saja, maka meluncurlah si empunya di sebuah Samsat desa wilayah Sleman, dan bisa terselesaikan plus mendapat pelayanan yang ramah.

Yapz , banyak masyarakat yang menginginkan mudahnya proses perpanjangan STNK, tanpa ribet harus menyertakan BPKB, bahkan KTP pemilik kendaraan, hingga mereka menginginkan mudahnya bayar pajak kendaraan bermotor seperti halnya membayar pajak bumi dan bangunan (PBB), yang mana semua bisa membayarkannya, tidak harus pemilik tanah/ bangunan.

Oke, berikut daftar Samsat desa di seluruh wilayah DI Yogyakarta :

Kabupaten Gunungkidul :

  • Samsat Desa Semugih, Rongkop
  • Samsat Desa Hargomulyo, Gedangsari

Kabupaten Sleman :

  • Samsat Desa Pakembinangun, Pakem
  • Samsat Desa Banyurejo, Tempel

Kabupaten Kulonprogo :

  • Samsat Desa Palihn, Temon
  • Samsat Desa Banjararum, Kalibawang

Kabupaten Bantul :

  • Samsat Desa Sidomulyo, Bambang Lipuro
  • Samsat Desa Argomulyo. Sedayu

Kota Yogyakarta :

  • Samsat Kelurahan Wirogunan, Mergangsan

Samsat Desa/ Kelurahan se Jogja

 

Catatan : Samsat desa hanya melayani pengesahan pajak tahunan