Edyan, Konsumsi BBM Grand Filano 83,45 KM/Liter


Ajang touring komunitas dan media yang digelar oleh Yamaha pada minggu 1 bulan  Mei 2024 tidak hanya sekadar sebagai ajang silaturahmi antara media, blogger, vlogger, konsumen dengan Yamaha. Dalam ajang tersebut juga dilakukan pembuktian seberapa hemat konsumsi bbm Yamaha Grand Filano yang telah disokong teknologi hybrid. Dan hasilnya memang mencengangkan.


“Gokil abis.. Konsumsi BBM Grand Filano tembus 83 KM/Liter. Gila ini, gokil abis,” teriak salah satu peserta saat pengumuman hasil lomba hemat BBM Grand Filano. Dan hebatnya lagi, uji irit Grand Filano tidak seperti yang dilakukan selama ini, yang misalnya hanya menempuh jarak sekian kilo, atau hanya mengitari lapangan, atau hanya di jalur lurus yang ditelah disediakan. “Rute yang kami lalui juga bukan rute kaleng-kaleng. Kami menempuh perjalanan dari Jogja menuju Solo. Eits, tapi jangan ngebayangin kita menggunakan jalur utama Jogja-Solo,” terang Irfan,salah satu peserta yang mengikuti aktivitas ini.


Menurut Paul Himawan, Chief DDS PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing DDS 3 Jawa Tengah dan DIY, rute uji irit konsumsi BBM Grand Filano ini memang tergolong diluar nalar. Maksudya,lanjut Paul, apabila kita ingin jalur lurus, jelas pilihan utama adalah jalur utama, Jalan Jogja-Solo yang melintasi Kabupaten Klaten. “Sengaja kami pilih jalur yang “nyleneh” alias jalur yang mungkin masih asing bagi peserta. Kenapa? Karena kami ambil jalur Jogja, hingga daerah Jogonalan di Kabupaten Klaten. Lepas Jogonalan, kami ambil jalur menuju daerah  Wedi, yang tembus ke Bayat,” papar Paul menjelaskan. Dari Bayat, lanjut menuju Cawas, dan dari kota ini kita lanjut menuju Weru di Kabupaten Sukoharjo hingga Solo Baru. Nah dari Solo Baru, kita baru finish di Solo, jalur yang aneh bukan?” Papar Paul menambahkan.


Dengan mengambil jalur yang “aneh” tersebut, dengan beragam kepadatan lalu-lintasnya,terlebih saat memasuki pusat-pusat kota kecamatan, sebut saja Wedi, Bayat, Cawas, Weru hingga Solo Baru, kepadatan lalu lintas sangat terasa. Gas rem – gas rem, adalah hal yang wajib dilakukan oleh para riders. Padahal, rata-rata uji BBM di jalan raya kan menghindari hal tersebut, namun karena kondisi lalu lintas yang kami ambil seperti itu, maka  mau tidak mau ya harus menyesuaikan dengan kondisi lalu lintas. “Dengan kondisi lalu lintas yang padat tersebut, Grand Filano mampu menempuh jarak 83,45 KM/Liter,” tambahnya.

“Untuk system in, kami menggunakan pengujian full to full. Artinya, kondisi tangki saat dimulainya perjalanan dalam kondisi full. Sedangkan pada saat finis, kembali kam isi full lagi tangki BBMnya sehigga kami akan mengetahui berapa liter atau banyak konsumsi BBM yang telah digunakan. Dan perhitungan terakhir adalah dari total jarak tempuh dibagi dengan jumlah konsumsi BBM yang telah digunakan, maka akan diketahui berapa jarak yang bisa ditempuh dengan menggunakan BBM 1 liternya,” jelas Paul menerangkan.


Cara Kerja Teknologi Hybrid


Teknologi hybrid ini sebelum ada di Yamaha Grand Filano Hybrid Connected, sudah hadir di Yamaha Fazzio. Sistem ini bekerja dengan memaksimalkan fungsi Smart Motor Generator (SMG) yang sudah ada di mesin motor Bluecore Yamaha.

Sebelumnya SMG hanya berfungsi sebagai electric starter di motor, sekarang dimaksimalkan sebagai Hybrid Power Assist. SMG ini akan memberikan tenaga tambahan ke motor saat berakselerasi. Hybrid Power Assist ini memang tidak bisa bekerja sendiri, hanya membantu memberikan tambahan tenaga selama 3 detik dari kondisi motor berhenti total saat berakselerasi.


SGCU (Starter Generator Control Unit) juga disetting untuk mengaktifkan SMG saat motor mau mulai berjalan, bukan cuma bekerja saat motor pertama kali dinyalakan.


Hybrid Power Assist akan aktif saat putaran mesin di atas 1.300 rpm dan akan otomatis mati setelah 3 detik atau saat rpm mesin mencapai 5.500 rpm.
Menariknya baik di Yamaha Grand Filano Hybrid Connected dan Yamaha Fazzio tidak menggunakan batterai lithium tambahan yang biasanya ada di teknologi hybrid konvensional yang digunakan mobil atau motor. Kedua motor ini hanya dibekali dengan aki konvensional Yuasa YTZ6V yang posisinya ada di bagasi jok untuk Yamaha Grand Filano Hybrid Connected.


Bagan 1: Cara Kerja Mesin Hybrid Yamaha

Classy Yamaha: “Imut dan Keren”Yamaha Ramaikan Ladies Scooter Yogyakarta Touring



Jogja selalu ada cerita, baik seni, budaya maupun otomotif. Dan cerita terbaru tersebut adalah rangkaian perayaan Hari Kartini Tahun 2024 yang dirayakan oleh para ladies scooter Jogjakarta. Ratusan Ladies Bikers yang mengendarai berbagai scooter meramaikan aktivitas di Hari Minggu, 28 April 2024. Ratusan Ladies Bikers menggelar city touring di Kota Jogjakarta. Kemeriahan dan keceriaan terpancar dari wajah-wajah ladies bikers yang meramaikan aktivitas tersebut.


Warna-warna pastel, ceria dan jreng melengkapi rangkaian touring dalam rangka memeriahkan hari Kartini, Minggu 28 April kemarin. Sebanyak 15 unit sepeda motor Yamaha, terdiri dari Fazio dan Filano, menyemarakkan gelaran tahunan ini. “Sebagai salah satu pabrikan dengan jenis scooter terbaik, jelas Yamaha dengan senang hati mendukung acara seperti ini. Bahkan untuk mendukung acara ini, kami menyediakan 15 unit sepeda motor Yamaha, type Fazio dan Filano bagi ladies bikers yang belum pernah mengendarai sepeda motor andalan kami ini,” jelas Paul Himawan, Cief DDS 3 Jateng-DIY PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing dalam siaran persnya.


Ditambahkan Paul, keterlibatan Yamaha, bahkan menyediakan 15 unit sepeda motor Fazio dan Filano merupakan komitmen nyata bagi Yamaha untuk senantiasa menyediakan sepeda motor yang tidak hanya sarat teknologi, tetapi juga stylish dan nyaman dikendarai. “Karena kami sanngat percaya dengan kualitas Yamaha Fazio dan Filano. Tidak hanya sarat teknologi dan stylish, tetapi juga nyaman dikendarai,” tegas Paul menambahkan.


Lantas, apa respon Lady Bikers Scooter Jogja setelah mencoba Fazio atau Filano? “Wow. Keren abiz pokoknya. Warnanya itu lho gaez, gemesin. Dan body Yamaha Fazio, hehe…imut sekali. Saya sangat suka sekali,” terang Niken sembari menyunggingkan senyumnya, yang kemarin mencoba mengendarai Fazio. “Woww… Filano juga tidak kalah keren lho. Dkendarai juga nyaman, serasa naik scooter produksi Eropa,” timpal Tari yang ternyata dulu pernah kuliah bersama di salah satu PTS di bilangan Gejayan, Jogjakarta.


“Bagi saya, Filano itu ibaratnya, scooter local, rasa Eropa. Semoga ayagku memberi mas kawin Filano warna pink,” canda Tari diikuti gelak tawa teman-temannya. (**)

8 Langkah Ampuh Agar Performa Motor Tetap Terjaga dan Nyaman Dikendarai Usai Libur Lebaran


Pasca mudik lebaran, menjaga performa sepeda motor menjadi sangat penting dilakukan untuk menjaga mesin tetap awet.
Dalam upaya untuk memastikan perjalanan yang menyenangkan setelah perjalanan jarak jauh, penting bagi para pengendara untuk melakukan pengecekan beberapa komponen sepeda motor sebelum memulai perjalanan di kota misalnya untuk bekerja.


Berikut 8 hal yang wajib dilakukan oleh konsumen untuk perawatan sepeda motor pasca mudik lebaran:
1. Ganti Oli.
2. Memeriksa Kondisi Ban.
3. Periksa Rantai dan Gir.
4. Memeriksa Komponen Rem.
5. Memeriksa Filter Udara.
6. Cek Kelistrikan.
7. Bersihkan CVT (Matic)
8. Cek Cairan Radiator (Motor Pendingin Cair)


Dari 8 tips tersebut, Cief DDS 3  PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Paul Himawan menyoroti pentingnya perawatan pada komponen rem. Dia mengatakan, saat mengendarai sepeda motor, pengendara disarankan untuk menghindari kebiasaan menarik gas dan tuas rem secara bersamaan. 


Jika hal ini dilakukan secara terus menerus, kampas rem dapat menjadi lebih cepat aus atau menipis,” papar Paul dalam siaran persnya, Rabu (17/4).


Selain memperhatikan gaya berkendara, penting juga untuk membersihkan kampas rem secara rutin menggunakan sikat kawat atau cairan pembersih rem. Hal ini dilakukan agar kampas rem terhindar dari tumpukan kotoran seperti pasir atau debu halus yang dapat mengganggu kinerja rem secara keseluruhan.


Selanjutnya adalah melakukan pengecekan dan penggantian minyak rem agar fungsi rem cakram sepeda motor tetap optimal, konsumen perlu memperhatikan kondisi minyak rem. 
“Pastikan volume minyak rem di dalam master rem berada dalam batas normal, jernih, dan bebas dari kotoran. Ketika minyak rem dalam kondisi baik, maka kinerja rem cakram juga akan lebih optimal. Sesuai dengan buku petunjuk penggunaan, konsumen juga perlu melakukan penggantian minyak rem setiap 24.000 km atau 2 tahun sekali dalam kondisi penggunaan normal,” jelas Paul.


Selanjutnya penggunaan spare part asli juga menjadi hal yang tidak kalah penting. Setiap kampas rem asli Yamaha telah dirancang khusus sesuai dengan setiap model sepeda motor Yamaha, sehingga kinerja dan daya tahannya optimal. Selain itu, minyak rem asli Yamaha juga telah teruji kemampuannya dalam menahan suhu tinggi yang dihasilkan oleh proses pengereman.


“Melakukan perawatan sepeda motor menjadi kewajiban para pengendaranya, hal ini untuk menjaga berbagai fungsi pada sepeda motor tetap optimal. Salah satunya fungsi pengereman yang sangat penting untuk selalu diperhatikan khususnya bagi para pengendara aktif. Maka dari itu kami sebagai produsen sepeda motor berupaya mengingatkan dengan berbagi tips perawatan fungsi pengereman sepeda motor untuk menunjang pengalaman berkendara konsumen tetap menyenangkan,” terang Paul.


“Untuk itu saya menyarankan agar konsumen segera melakukan perawatan di bengkel resmi Yamaha. Dengan melakukan perawatan secara teratur, tidak hanya performa motor yang tetap terjaga, tetapi konsumen juga bisa menikmati berbagai keuntungan lainnya, seperti promo spesial yang tersedia,” ajaknya
Tidak hanya itu, konsumen juga memiliki kesempatan untuk mengumpulkan poin dari setiap transaksi service melalui My Yamaha Motor App hingga menjadi My Yamaha Motor Member. Dengan bergabung sebagai member, konsumen berhak mendapatkan berbagai hadiah menarik, termasuk voucher potongan harga untuk layanan servis. (**)

Dukung Mobilitas Konsumen Selama Libur Lebaran, Yamaha Siapkan Bengkel & Pos Jaga serta Promo Servis Menarik



Pos Jaga Yamaha Tegal dan Buntu
Siap



Momen libur lebaran tentunya banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berpergian ke berbagai tempat dengan menggunakan kendaraan pribadi, termasuk sepeda motor. Mulai dari mengunjungi rumah keluarga di kampung halaman, hingga mengunjungi tempat-tempat wisata untuk sekedar berekreasi.



Tingginya mobilitas masyarakat pada saat momen libur lebaran tersebut, perlu disertai dengan kesiapan fisik maupun kondisi kendaraan itu sendiri. Apalagi, jika perjalanan yang ditempuh cukup jauh dan harus melintasi medan jalan yang beragam.



Melihat adanya kebutuhan itu, Yamaha menghadirkan program spesial bertajuk “RAYA” (Ramadan Bersama Yamaha). Program ini sendiri dirancang untuk memberikan kenyamanan kepada konsumen yang akan berpergian jarak jauh sehingga perlu merawat sepeda motornya selama libur lebaran. Dengan RAYA, Yamaha menawarkan beragam promo menarik termasuk menyediakan Bengkel & Pos Jaga Yamaha yang akan turut serta menemani perjalanan libur konsumen.



Program Bengkel & Pos Jaga merupakan salah satu bentuk pelayanan serta dukungan yang diberikan Yamaha bagi para pelanggan setianya. Yamaha tentunya sangat peduli dengan keselamatan dan kenyamanan konsumen saat berkendara menggunakan produk Yamaha. Tahun ini akan ada sebanyak 89 bengkel jaga dan 3 pos jaga yang kami siagakan untuk memberikan rasa nyaman ke konsumen saat bermobilitas di musim libur lebaran nanti. Selain Bengkel dan Pos Jaga, beragam promo menarik untuk pembelian spare part dan aksesoris juga hadir untuk membantu konsumen dalam mengoptimalkan kondisi sepeda motor nya, baik sebelum maupun setelah libur lebaran,” ungkap Paul Himawan, Cief DDS Jawa Tengah-DIY PT Yamaha Indonesia Motor Mfg dalam siaran persnya.


Di wilayah Jawa Tengah, menurut Paul ada 2 Pos Jaga Yamaha, Yakni di Tegal tepatnya di komplek Lingkungan Industri Kecil Kabupaten Tegal. Sedangkan di jalur selatan, Pos Jaga Yamaha hadir di Kabupaten Banyumas tepatnya di Rumah Makan Waras Wareg, Jalan Raya Buntu-Kebumen.
Sedangkan secara nasional sebanyak 89 bengkel jaga dan 3 pos jaga Yamaha akan tersebar di wilayah Banten, Bali, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Sumatera Selatan, dan Sulawesi Selatan yang akan beroperasi selama periode 6 – 12 April 2024.

Adapun fasilitas layanan yang disediakan meliputi tempat beristirahat, beribadah, serta toilet bagi konsumen. Serta layanan lainnya yang tidak kalah penting adalah perawatan dan perbaikan kendaraan, pembelian suku cadang dan aksesoris, serta layanan darurat Service Kunjung Yamaha (SKY).



Selain layanan-layanan yang disebutkan di atas, konsumen juga dapat menikmati keuntungan lainnya melalui Promo RAYA (Ramadan bersama Yamaha) yang tersedia untuk pembelian spare part dan aksesoris di seluruh jaringan dealer resmi Yamaha. Berikut adalah detail dari promo RAYA tersebut:




Bagi konsumen yang aktif menggunakan aplikasi My Yamaha Motor, keuntungan tambahan juga bisa didapatkan. Pasalnya selama periode promo RAYA, diberlakukan double point (2x)* untuk setiap poin yang didapatkan oleh konsumen ketika melakukan service ataupun pembelian spare part dan aksesoris. Untuk informasi lenih lanjut terkiat produk dan layanan Yamaha Motor Indonesia, silhakna kunjungi website berikut ini https://www.yamaha-motor.co.id/

*Syarat dan ketentuan berlaku

Ganti Oli Pakai Yamalube Kualitas Mesin Terjaga, Hadiah Langsung Menanti


Penggantian oli mesin secara berkala merupakan salah satu bentuk perawatan yang harus diperhatikan oleh pemilik kendaraan bermotor. Karena dengan rutin mengganti oli, kondisi mesin akan lebih terawat sehingga performanya bisa tetap optimal. Kabar gembira pun hadir bagi para konsumen sepeda motor Yamaha. Pasalnya, program “Gebyar Hadiah Sobek Label Yamalube” kembali di gelar tahun ini sebagai respon atas tingginya antusiasme konsumen yang mengikuti program tersebut setiap tahunnya.


Itu artinya bagi konsumen yang rutin melakukan servis dengan melakukan pembelian oli Yamalube asli selama periode 1 April 2024 sampai dengan 31 Maret 2025, berkesempatan memenangkan puluhan hadiah langsung (tanpa diundi) yang kini menjadi lebih prestisius seperti motor, konsol game PS 5, IPhone 15, Logam Mulia, maupun uang digital seniliai ratusan juta rupiah. Dari sisi kuantitas, jumlah hadiah di tahun ini juga lebih banyak dari periode sebelumnya sehingga kesempatan konsumen untuk menang pun menjadi lebih besar.
“Sebenarnya, program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi sekaligus ucapan terima kasih Yamaha kepada konsumen yang setia menggunakan Yamalube,” jelas Paul Himawan, Cief DDS 3 PT Yamaha Indonesia Manufacturing dalam siaran persnya.


Selain itu, jika sebelumnya program tersebut hanya berlaku untuk pembelian tipe oli tertentu saja, di tahun ini program sobek label akan berlaku pada semua tipe oli mesin Yamalube yang telah mendapatkan penyegaran dari sisi desain kemasan botolnya. Dengan tampilan anyar yang terlihat lebih modern dan lebih ramah lingkungan, konsumen juga dipermudah dalam melakukan penyobekan label serta pemindaian QR code untuk menjamin ke-aslian produk .


Adapun cara untuk mengikuti program “Gebyar Hadiah Sobek Label Yamalube” ini cukup mudah. Konsumen cukup melakukan langkah-langkah sebagai berikut : 
1. Beli oli mesin Yamalube asli tipe apapun di bengkel resmi Yamaha , bengkel kepercayaan dan official store Yamaha Motor Genuine di marketplace.
2. Sobek label depan Yamalube mulai dari bagian kiri bawah.
3. Scan QR Code yang ada di balik label Yamalube untuk validasi kode unik dan menjamin keaslian oli. QR Code terhubung langsung ke website http://www.yamalubepromo.com
4. Lakukan login dengan akun email atau registrasi (khusus pengguna baru)
5. Masukan data diri dengan benar.
6. Submit dan dapatkan kesempatan memenangkan hadiah langsung tanpa diundi berupa:
• 10 unit sepeda motor Yamaha dari berbagai model
• 50 pcs logam mulia 1gr
• 10 unit IPhone 15
• 5 unit konsol Play Station (PS) 5
• Uang digital senilai ratusan juta rupiah


Tidak hanya untuk konsumen, teknisi dan mekanik bengkel penjual oli Yamalube pun turut dapat merasakan manfaat dari program ini berupa hadiah uang digital. Caranya dengan mengumpulkan poin* dari setiap melakukan scan QR Code yang ada di balik label oli Yamalube yang dibeli oleh konsumen. Setelah itu, mereka bisa melakukan registrasi dan mengisi data diri sesuai petunjuk yang tertera di website resmi.


Tunggu apa lagi, segera lakukan perawatan sepeda motor Anda dengan membeli produk oli Yamalube asli dan ikuti program “Gebyar Hadiah Sobek Label Yamalube”. Untuk informasi lebih lanjut terkait aktivitas, kunjungi website resmi program promo berikut ini www.yamalubepromo.com


*Hanya poin dalam jumlah tertentu yang dapat ditukarkan kedalam bentuk uang digital