Gelar Aktivitas Media Workshop, Yamaha Kupas Tuntas Berbagai Update Teknologi Canggih Pada Mesin NMAX TURBO

Jakarta – Kehadiran NMAX “TURBO” di jajaran skutik MAXi Yamaha turut dibarengi dengan berbagai pembaruan di berbagai sektor. Mulai dari tampilan desain yang kini terlihat lebih mewah, premium dan sporty, hingga penyematan fitur-fitur first class seperti TFT Infotainment Display dan juga Navigation System yang sangat mendukung aktivitas perjalanan touring jarak jauh.

Tidak hanya pada bagian desain dan fitur saja, perubahan besar juga menyasar area dapur pacu motor yang kini telah menggunakan mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang mengadopsi teknologi Yamaha Electric Continuous Variable Transmission (YECVT), sehingga mampu menghadirkan sensasi TURBO saat berkendara. Menariknya lagi, penggunaan mesin anyar ini tidak hanya mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11,3 kW / 8.000 rpm serta torsi maksimum yang naik menjadi 14,2 Nm / 6.500 rpm (Torsi pada model sebelumnya adalah 13.9 Nm / 6.500 Rpm), tetapi juga menyajikan beberapa fitur anyar, yakni Riding Mode dan juga Y-shift.

Dengan berbagai fitur unggulan baru yang ditawarkan, maka tidak heran jika banyak orang yang panasaran apa saja perubahan yang ada pada jeroan mesin  NMAX “TURBO”. Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, Yamaha pun menggelar kegiatan Media Workshop yang berlangsung pada Jumat (21/6) di Dealer Yamaha Mekar Motor, Cibinong, Jawa Barat.

“Sejak diperkenalkan secara resmi kepada masyarakat, NMAX “TURBO” sukses menarik perhatian para pecinta skutik premium di tanah air. Tidak hanya viral di media sosial, berbagai pembaruan pada motor khususnya penggunaan teknologi YECVT di bagian mesin, telah menjadi perbincangan yang menimbulkan rasa penasaran bagi konsumen. Untuk menjawab hal itu dan sebagai bentuk edukasi Yamaha terhadap kehadiran teknologi canggih yang baru pertama kali hadir di segmen skutik premium tanah air, kami pun membuat kegiatan workshop bagi media yang membahas tuntas berbagai update pada NMAX “TURBO”, termasuk benefit-nya dalam menghadirkan pengalaman berkendara di level tertinggi bagi konsumen,” terang Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Berikut adalah berbagai sentuhan pembaruan yang ada pada NMAX “TURBO” terutama dibagian sektor jantung pacu :

1. Yamaha Electric Continuous Variable Transmission (YECVT)
Perbedaan yang paling menonjol pada mesin NMAX “TURBO” adalah penggunaan teknologi YECVT yang menggantikan sistem CVT konvensional, dimana cara kerjanya memanfaatkan roller dengan gerak sentrifugal. YECVT sendiri bekerja dengan memanfaatkan komponen kelistrikan khusus yang meliputi Control Unit, Actuator serta beberapa Sensor yang mendapatkan garansi 2 tahun dan memiliki fungsi sebagai berikut :

  • Transmission Control Unit (TCU) : Mengatur pergerakan ECVT motor dengan menginformasikan kondisi ECVT ke Smart Generator Control Unit (SGCU)
  • ECVT Motor : menggerakan Pulley Primary
  • Sensor Motor Position (Primary) : Mendeteksi pergerakan Pulley Primary dan memberikan input ke Transmission Control Unit (TCU)
  • Speed Sensor (Secondary) : Mendeteksi pergerakan Pulley Secondary dan memberikan input ke TCU

Sementara untuk kompenen penggerak YECVT sendiri, terdiri dari Primary Sheave Assy (bebas perawatan), Fixed Screw Assy, Sliding Screw Assy, ECVT Motor dan juga Gear Reduction Driven yang seluruh komponen tersebut mendapatkan garansi 3 tahun. Diameter Pully juga di desain lebih besar 10mm, V-belt lebih lebar 0,8mm, dan Spring Secondary lebih panjang 48.7mm serta lebih keras 163 N pada area CVT NMAX “TURBO” sehingga membuat akselerasi motor menjadi lebih responsif.

Dengan penambahan teknologi YECVT pada meisn NMAX “TURBO” membuat skutik ini dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang mendukung kualitas berkendara di level tertinggi, yaitu Riding Mode dengan 2 pilihan berkendara yang meliputi S-Mode (untuk perjalanan jarak jauh atau touring) dan T-Mode (untuk mobilitas perkotaan) serta Y-Shift yang membantu pengendara meningkatkan akselerasi ataupun deselerasi secara instan dalam 3 tingkatan, Low (1), Medium (2) dan High (3).
 
2. Body Cylinder
Selain adanya YECVT, mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru pada NMAX “TURBO” kini juga memiliki dinding Cylinder yang dibuat sehalus mungkin (Mirror Bore Cylinder) untuk meminimalisir gesekan dan megurangi “oil loss”. Efeknya suara mesin pun menjadi lebih halus dan minim vibrasi 

3. Crankshaft & Rotor Assy
Perubahan lain pada mesin NMAX “TURBO” juga terdapat pada dimensi Crankshaft secara total yang kini menjadi lebih panjang, yaitu 301,4mm berbanding 283,8mm dengan NMAX generasi sebelumnya. Perubahan ukuran tersebut terjadi untuk mengakomodir komponen baru yaitu YECVT Gear yang terpasang di area CVT motor. Selain Crankshaft, Rotor Assy motor juga kini menjadi lebih compact baik dari segi dimensi total yang kini berukuran 43,75mm (NMAX sebelumnya 44,2mm) maupun juga bobot yang kini menjadi 1.130 gr (NMAX sebelumnya 1.250 gr). Adanya efisiensi pada bagian rotor assy pun mampu mengurangi beban mesin sehingga berimbas positif kepada torsi yang naik.

4. Camshaft
Bagian Camshaft pada NMAX “TURBO” juga turut mendapat sentuhan pembaruan. Jika pada generasi NMAX sebelumnya pin dowel yang berfungsi sebagai dudukan sprocket cam chain dibuat terpisah, kini menjadi satu kesatuan (build in) dengan Camshaft. Efeknya menjadi lebih rigid sehingga lebih minim gesekan.

5. Hydraulic Tensioner
Salah satu perubahan pada mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang dipakai oleh NMAX “TURBO” ada pada bagian tensioner. Jika pada mesin generasi sebelumnya gate stopper (bantalan untuk menekan rantai keteng) hanya ditekan oleh per dan tuas, kali ini proses penekanan dilakukan degan mengkombinasikan per dan juga oli, atau disebut dengan istilah Hydraulic Tensioner. Penggunaan Hydraulic Tensioner, membuat kinerja mesin menjadi lebih minim vibrasi dan suara lebih halus saat beroperasi.

6. Jalur Oli Baru
Salah satu perubahan signifikan pada mesin NMAX “TURBO” adalah jalur oli baru. Pada mesin NMAX sebelumnya, jalur oli hanya untuk menyuplai pelumasan di bagian Cylinder Head dan Cylinder Body saja, namun kini ditambah ke bagian Hydraulic Tensioner dan juga komponen YECVT Gear. Dengan adanya jalur oli baru ini, maka desain Crankcase menjadi berbeda dengan mesin Blue Core 155cc yang digunakan oleh skutik MAXi Yamaha lainnya.

Yamaha NMAX  “TURBO” Resmi Mengaspal di Indonesia Yang Lain Minggir Dulu


PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) akhirnya resmi merilis produk baru yang telah ditunggu-tunggu,
Yamaha NMAX “TURBO”. Peluncuran perdana secara global ini berlangsung pada Rabu (12/6), di Double Tree Hotel by Hilton, Kemayoran, Jakarta.
 
Hadir dengan berbagai sentuhan pembaruan baik dari segi desain, fitur, maupun performa mesin yang sarat akan teknologi canggih, NMAX “TURBO” diyakini tidak hanya memberikan pengalaman berkendara dan rasa percaya diri di level tertinggi bagi para penggunanya, tetapi juga akan menjadi trend setter yang membawa standar baru di segmen skutik premium 150cc.

“Bertepatan dengan hari ulang tahun Yamaha Indonesia yang ke-50, kami mempersembahkan Yamaha NMAX “TURBO” kepada msayarakat Indonesia dalam banyak varian. Ini adalah NMAX tercanggih di dunia yang dilengkapi dengan desain yang semakin mewah, fitur first class, dan juga performa mesin yang mengadopsi teknologi baru YECVT, sehingga dapat memberikan sensasi TURBO dalam berkendara,” ungkap Dyonisius Beti, President Director & CEO, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg., saat memberikan kata sambutan di acara launching NMAX “TURBO”


 
Dikembangkan dengan konsep Evolution: Fun Tech X Prestige X Sporty, NMAX “TURBO” merupakan skutik yang menawarkan perpaduan antara nilai-nilai premium dengan teknologi canggih yang mendukung passion berkendara. Nilai premium itu sendiri dapat dilihat pada tampilan desain dan juga kelengkapan fitur first class yang tersemat pada motor. Sementara Fun Tech, merujuk pada kehadiran teknologi terbaru Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT), yang memberikan pengalaman berkendara menyenangkan dengan sensasi “TURBO”.

Performa SEMAXIN Garang
Keunggulan utama yang menjadi daya tarik dari NMAX “TURBO” adalah penggunaan mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang telah teruji andal, kuat, dan memiliki torsi merata disetiap putaran mesin sehingga mampu mendukung berbagai macam kebutuhan bermobilitas. Dengan sentuhan pembaruan di sektor jantung pacu, NMAX “TURBO” mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 11,3 kW / 8.000 Rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm / 6.500 Rpm.

Performa mesin baru pada NMAX “TURBO” juga turut dioptimalkan dengan adanya teknologi canggih terbaru, yaitu YECVT* yang menggantikan sistem CVT konvensional. Dengan penggunaan teknologi ini, maka NMAX “TURBO” telah memiliki fitur Riding Mode* yang menawarkan 2 mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring) yang dapat dioperasikan melalui tombol “Mode” pada bagian depan stang kemudi kiri. T-Mode sendiri cocok digunakan untuk mobilitas harian di dalam kota, karena karakter berkendara yang lebih smooth serta efisien bahan bakar. Sedangkan S-Mode, cocok digunakan saat perjalanan jarak jauh seperti touring karena menawarkan akselerasi berkendara yang lebih responsif.

Berdasarkan hasil pengetesan internal Yamaha dengan menggunakan mode berkendara S. NMAX “TURBO” mampu berakselerasi lebih cepat untuk menempuh jarak 200 meter dibandingkan dengan NMAX generasi sebelumnya, dengan selisih jarak terpaut 9,2 meter**.

Selain adanya Riding Mode, dengan menggunakan YECVT NMAX “TURBO” juga memiliki fitur lain berupa Y-Shift* yang tombol pengoperasiannya terletak di bawah stang kemudi kiri. Y-Shift sendiri mampu memberikan sensasi berkendara berbeda karena fungsinya mampu membantu pengendara untuk melakukan akselerasi kecepatan secara instan layaknya “TURBO” dengan 3 tingkatan, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3) sehingga cocok dioperasikan ketika ingin mendahului kendaraan di depan, melewati tanjakan, ataupun saat berkendara tandem. Tidak hanya saat akselerasi, Y-Shift juga dapat digunakan untuk melakukan deselerasi kecepatan motor ketika menghadapi jalanan yang menurun dan juga saat masuk ke tikungan (cornering).

Selain fitur-fitur terkait mesin, untuk memberikan pengalaman berkendara terbaik, NMAX “TURBO” juga disematkan dengan fitur Dual Channel ABS, Traction Control System, Rear Sub Tank Suspension dan juga Ban Tubeless bertapak lebar.

Desain SEMAXIN Mewah
Beralih ke bagian desain motor, NMAX “TURBO” kini memiliki tampilan DNA MAXi Yamaha yang lebih tegas, sporty dan juga mewah, dengan hadirnya sistem pencahayaan lampu depan Full LED yang dilengkapi dual projector untuk meningkatkan visibilitas saat berkendara. Sistem pencahayaan dibagian belakang pun sama, telah menggunakan teknologi Full LED dengan tampilan desain yang lebih moderen dan menarik.

Pada bagian kokpit NMAX ‘TURBO”, area layar Multi-Infotainment Display pun dibuat dengan sangat detail untuk merefleksikan kesan mewah, informatif serta memudahkan akses tangan pengendara dalam mengoperasikan setiap fitur yang terdapat di stang kemudi. Posisi berkendara nyaman dan ergonomis baik untuk sendiri maupun berbonceng juga tetap dipertahankan, namun dengan balutan desain jok baru* yang lebih elegan dan premium.

Features SEMAXIN Canggih
Berbagai fitur canggih dan terbaik untuk mendukung kebutuhan berkendara konsumen turut disematkan pada NMAX “TURBO”. Seperti penggunaan layar Infotainment Display* yang informatif dan menghibur. Melalui fitur ini, pengendara dapat megkontrol pemutaran musik dari smartphone, mendapatkan informasi perkiraan cuaca, fungsi riding mode serta idikator Y-shift dan lain sebagainya. Untuk memudahkan pengendara melakukan touring dan mengeksplorasi tempat-tembat baru, motor ini juga disematkan Navigation System* dari Garmin Street Cross yang dapat menampilkan peta digital dengan petunjuk arah pada layar Infotainment display.

Selain itu, untuk memudahkan konsumen mendapatkan informasi terkait kondisi sepeda motor dan data berkendara melalui smartphone, NMAX “TURBO” juga dilengkapi dengan fitur konektivitas, yaitu Y-Connect. Agar baterai smartphone pengendara dapat terus terisi selama perjalanan, Electric Power Outlet Type C* juga telah tersedia pada kompartemen bagian kiri motor. Selain fitur-fitur di atas, motor ini juga memiliki fitur menarik lainnya seperti Smart Key System*, Stop & Start System hingga kapasitas bagasi yang besar untuk mengakomodir barang bawaan pengendara.

Varian Spesial
Pada kesempatan launching NMAX generasi teranyar, Yamaha Indonesia juga turut meluncurkan varian spesial, yakni NMAX “TURBO” TECHMAX ULTIMATE yang mendapatkan tambahan part spesial yang tidak ada pada varian lainnya. Part spesial tersebut adalah Performance Damper yang berfungsi untuk meningkatkan stabilitas serta handling saat berkendara.

NMAX “TURBO” ditawarkan dalam 5 varian, yaitu sebagai berikut :

Tipe / Varian : Pilihan Warna : Harga***

NMAX “TURBO” TECHMAX ULTIMATE : Magma Black : Rp 45.250.000

NMAX “TURBO” TECHMAX : Magma Black : Rp 43.250.000

NMAX “TURBO” : Magma Black, Elixir Dark Silver : Rp 37.750.000

NMAX NEO S Version : Dull Blue, Red, Black, White : Rp 33.700.000

NMAX NEO – Dull Blue, Red, Black, White : Rp 32.700.000

NMAX “TURBO” TECHMAX ULTIMATE – Magma Black
NMAX “TURBO” TECHMAX – Magma Black
NMAX “TURBO” – Magma Black
NMAX “TURBO” – Elixir Dark Silver
NMAX NEO S Version –  Black
NMAX NEO S Version – Red
NMAX NEO S Version – Dull Blue
NMAX NEO S Version – White
NMAX NEO – Black
NMAX NEO – Red
NMAX NEO – Dull Blue
NMAX NEO – White

Untuk mempermudah konsumen dalam melakukan pembelian NMAX “TURBO”, Yamaha bekerja sama dengan marketplace Blibli.com membuka program Order Online yang akan dimulai sejak pukul 18.00 WIB di hari launching (12/6). Selain program Order Online, NMAX “TURBO” juga akan diluncurkan di hari pembukaan Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024.

*Hanya tersedia pada tipe tertentu

**Hasil pengujian dapat berbeda tergantung dari bobot pengendara, kondisi jalan, dan lain sebagainya

***Harga rekomendasi On The Road (OTR) Jakarta