Buka Pendaftaran, AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2023

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan untuk para konsumen setia untuk pulang ke kampung halaman tercinta melalui program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) 2023. Pendaftaran MBBH dibuka pada periode 15 Maret 2023 – 15 April 2023 melalui aplikasi ataupun datang langsung ke dealer Honda yang ditunjuk di wilayah DKI Jakarta.

MBBH 2023 bekerja sama dengan jaringan main dealer sepeda motor Honda di wilayah Jakarta Tangerang, yaitu Wahana Gunung Sahari, Astra Motor Jakarta, dan wilayah Jawa Barat- Daya Adicipta Motora. Pendaftaran MBBH 2023 dibuka secara offline dan online. Secara daring, konsumen dapat mengakses aplikasi WANDA, Motorku-X, dan Daya Auto melalui smartphone sejak tanggal 15 Maret 2023.

Selain itu, konsumen yang berada di Jakarta juga dapat mendaftar langsung di dealer Honda, yaitu Wahana Gunung Sahari – Gunung Sahari, Astra Motor Jakarta – Cawang, serta jaringan dealer Nusantara Surya Sakti – Slipi dan Bintang Jaya – Klender. Layanan ini dibuka mulai tanggal 23 Maret 2023.

Para calon pemudik yang ingin mengikuti program MBBH dapat mendaftarkan dirinya dengan melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Indonesia, Surat Izin Mengemudi (SIM) C dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sepeda motor Honda saat pendaftaran. Pemudik yang mengikuti program arus balik wajib menyertakan KTP Jabodetabek. Untuk menjaga keselamatan saat melakukan mudik, peserta MBBH diharapkan dalam kondisi sehat dalam perjalanan, maksimal barang bawaan 5kg, membawa helm SNI untuk digunakan saat berkendaraan di kampung halaman dan pemudik wajib turun di tempat yang telah ditentukan. Peserta juga wajib vaksin kedua atau booster, melakukan scan di SATUSEHAT, cek suhu tubuh dan menggunakan masker.

Konsumen sepeda motor Honda berpartisipasi mengikuti program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) yang diselenggarakan di tahun 2019. 

Setiap pendaftar program MBBH berhak mendapatkan dua kursi bus beserta pengangkutan 1 unit sepeda motor pemudik, asuransi selama perjalanan, layanan kesehatan, goodie bag yang berisikan jaket, konsumsi selama perjalanan dan hadiah dari sponsor. AHM pun mengadakan undian untuk para pemudik dengan hadiah dua buah unit sepeda motor, gadgets dan hadiah menarik lainnya. Semua fasilitas menarik ini dapat dinikmati selama mengikuti program MBBH 2023 dengan biaya pendaftaran sebesar 150.000,-. 

Untuk memberi kenyamanan para pemudik saat menempuh perjalanan jauh, AHM menfasilitasi peserta MBBH untuk mudik menggunakan bus dan sepeda motor diangkut menggunakan truk. Tahun ini, lebih dari 30 armada bus disiapkan secara spesial untuk mengantarkan 1.200 pemudik dengan rute Jakarta – Yogyakarta dan Jakarta – Semarang yang akan diberangkatkan dari PT. Astra Honda Motor, Sunter pada tanggal 19 April 2023. AHM juga menyediakan 15 truk yang siap mengangkut 600  sepeda motor Honda kesayangan konsumen dengan aman hingga sampai di kota tujuan yang akan diberangkatkan pada 17 April 2023 dari pelataran parkir Bhanda Ghara Reksa (BGR), Kelapa Gading, Jakarta Utara. Sementara untuk arus balik, AHM menfasilitasi 18 bus untuk 600 pemudik yang akan kembali ke Jakarta dan 8 truk untuk mengangkut 300 sepeda motor pemudik pada 25 April 2023.

General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM Antok Yuniarso mengatakan seiring dengan membaiknya kondisi pandemi di negeri ini, perusahaan ingin kembali menemani konsumen pengguna sepeda motor Honda berkumpul bersama keluarga tercinta untuk merayakan Lebaran di kampung halaman. Layanan untuk menemani konsumen mudik pun ditingkatkan, baik dalam hal fasilitas yang didapatkan pemudik maupun kemudahan dalam pendaftaran.

“Sebagai apresiasi AHM dan Main Dealer Honda terhadap konsumen loyal pengguna sepeda motor Honda, tahun ini kami membuka pendaftaran bagi calon pemudik jauh sebelum waktu pelaksanaannya. Hal ini untuk memberi kenyamanan dan kepastian lebih awal bagi masyarakat yang ingin bersilahturahmi dengan keluarga tercinta untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman,” ujar Antok.

Selain dapat melakukan pendaftaran, konsumen juga diberi kemudahan mengakses berbagai informasi terkait MBBH melalui aplikasi digital seperti informasi kegiatan, lokasi pendaftaran, petunjuk arah menuju lokasi pendaftaran yang diinginkan, lokasi pendaftaran terdekat dari konsumen, serta konsumen juga dapat melakukan Tracking motor dengan GPS Tracking untuk memeriksa posisi sepeda motor Honda kesayangannya yang di angkut menggunakan truk sehingga memberikan kenyamanan dan keamanan lebih untuk para peserta.

***

Setia Temani Konsumen, AHM Hadirkan Layanan Spesial di Momen Lebaran


Jakarta – Menghadapi periode libur bersama Idul Fitri 1443 H dan mudik lebaran 2022, PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan posko mudik Bale Santai Honda, layanan prima dari Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) Siaga dan AHASS Jaga. Layanan di momen libur lebaran ini siap menemani konsumen setia pecinta sepeda motor Honda.





Tersebar pada 4 kota yang berada di pulau Jawa, yaitu Balaraja – Banten, Cianjur – Jawa Barat, Tegal – Jawa Tengah, dan Caruban – Jawa Timur, Bale Santai Honda memiliki fasilitas yang dapat memanjakan konsumen. Pada area service, untuk sepeda motor Honda, konsumen dapat melakukan pemeriksaan gratis yang meliputi safety check (lampu, ban, dan rem). Selain itu konsumen sepeda motor Honda juga dapat beristirahat dengan fasilitas hiburan yang ada, serta makanan dan minuman yang diberikan secara gratis. Untuk kesempurnaan ibadah di bulan Ramadan, Bale Santai Honda juga dilengkapi fasilitas musholla. Dalam menjaga protokol kesehatan, pemudik harus melakukan check in pada aplikasi pedulilindungi sebelum memasuki area Bale Santai Honda, kemudian petugas akan membekali pemudik dengan medical kit yang berisi vitamin, masker dan hand sanitizer.



Sementara itu, hadir pula AHASS Siaga dan AHASS Jaga yang akan menjaga sepeda motor Honda agar tetap prima dalam menunjang aktivitas pemudik selama musim libur lebaran. Pada AHASS Siaga terdapat fasilitas pendukung konsumen untuk beristirahat serta beberapa aktivitas promo seperti gratis jasa perbaikan ringan dan penggantian oli, di mana promo ini juga berlaku di AHASS Jaga. AHASS Siaga hadir di 14 kota yaitu Kalianda, Serang, Karawang, Cirebon, Sumedang, Tasikmalaya, Brebes, Batang, Banyumas, Gombong, Mojokerto, Malang, Probolinggo, dan Denpasar. Sementara AHASS Jaga hadir di 140 titik, yang tersebar di seluruh Indonesia. Untuk penanganan kendala darurat pada sepeda motor Honda, AHASS Siaga dan AHASS Jaga juga memiliki layanan khusus seperti Emergency Road Asisstance (Honda CARE) dan layanan 24 jam contact center Honda 1-500-989.


Di wilayah Astra Motor Yogyakarta yang meliputi DIY, Kedu, dan Banyumas, terdapat tiga AHASS Siaga yang hadir menemani pemudik di jalur selatan. AHASS tersebut meliputi AHASS Bakti Wahana Ajibarang yang beralamat di Jalan Raya Ajibarang No. 33, Ajibarang, Banyumas yang dapat dihubungi melalui nomor 085869929672 ; AHASS Astra Motor Gombong yang beralamat di Jalan Yos Sudarso No.237, Gombong, Kebumen yang dapat dihubungi melalui nomor 087890012801 ; dan AHASS Sumber Hasil Abadi yang beralamat di Jalan Yos Sudarso Timur No. 168,  Gombong,  Kebumen yang dapat dihubungi melalui nomor 081805946775.

Melengkapi layanan AHASS Siaga, terdapat 15 AHASS Jaga di wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas yang siap melayani konsumen. AHASS-AHASS tersebut meliputi Astra Motor Center Yogyakarta, Astra Motor Banjarnegara, Astra Motor Cilacap, Astra Motor Majenang, Astra Motor Kebumen, Astra Motor Magelang, Astra Motor Purbalingga, Astra Motor Godean, Astra Motor Wonosobo, Astra Motor Purwokerto, Astra Motor Wonosari,Astra Motor Purworejo, Astra Motor Wates, Cendana Giri Temanggung, dan Ria Motor Prembun.

HC3 Manager Astra Motor Yogyakarta Djamilah mengungkapkan bahwa Main Dealer Astra Motor Yogyakarta konsisten hadir menemani pemudik di jalur Pantai Selatan (Pansela) Jawa. Hal tersebut bertujuan untuk mendampingi pemudik yang menempuh perjalanan melalui jalur utama.

“Jalur selatan menjadi salah satu pilihan terbaik bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor dari Jabodetabek menuju ke wilayah Jawa Tengah, Yogyakarta, ataupun Jawa Timur. Kami berharap hadirnya tiga AHASS Siaga di jalur selatan ini dapat memudahkan pemudik jika membutuhkan jasa service motor maupun tempat beristirahat sejenak agar perjalanan mudik lebih aman dan nyaman.”




Semua layanan di momen lebaran ini memiliki waktu operasional masing-masing. Untuk fasilitas di Bale Santai Honda dapat dirasakan pemudik sejak tanggal 28 April – 5 Mei 2022, dan beroperasi pada jam 00.00 – 24.00 WIB. Sementara untuk AHASS Siaga & AHASS Jaga mulai beroperasi pada tanggal 28 April – 8 Mei 2022. Kedua layanan ini memiliki jam operasional yang sama yaitu, beroperasi pada jam 07.30 – 17.30 WIB dan pada tanggal 2 Mei 2022, kedua layanan ini tidak beroperasi.




Selain layanan Bale Santai Honda, AHASS Siaga, dan AHASS Jaga, AHM bersama dengan jaringannya, turut mendukung program vaksinasi pemerintah dengan mengadakan kegiatan vaksin booster di 10 kota besar yang ada di Indonesia, seperti Palembang, DKI Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Palu, Pontianak dan Mataram untuk 1.650 konsumen sepeda motor Honda yang akan melakukan mudik pada musim lebaran.





General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM Antok Yuniarso mengatakan perusahaan selalu ingin dapat menemani konsumen di setiap momen. Kehadiran Bale Santai Honda, AHASS Siaga, dan AHASS Jaga merupakan bentuk kebersamaan kami dengan konsumen dalam mendukung aktivitas mereka di musim libur lebaran tahun ini.





“Tahun ini tradisi mudik mulai kembali dilakukan, antusias untuk berlebaran di kampung halaman tentu menjadi hal yang sangat ditunggu-tunggu setelah 2 tahun tidak melakukannya. Kami pun tidak ingin luput dalam menjaga kebersamaan dengan konsumen pada momen ini. Kehadiran Bale Santai Honda, AHASS Siaga, dan AHASS Jaga diharapkan dapat menemani aktivitas konsumen sepeda motor Honda pada lebaran tahun ini,” ujar Antok.





Silaturahmi Virtual



Bagi konsumen sepeda motor Honda yang tidak melaksanakan mudik ke kampung halaman, AHM memfasilitasinya dengan mengadakan silaturahmi virtual pada Sabtu (23/4). Dalam kegiatan pemecah rindu ini, konsumen Honda dapat berinteraksi dengan keluarganya di kampung halaman dan menyaksikan pemberian bingkisan spesial lebaran yang telah disiapkan AHM dan jaringannya. Silaturahmi virtual ini diikuti oleh 304 konsumen terpilih dari peserta program Mudik-Balik Honda (MBBH) 2019 dan juga konsumen loyal dari main dealer sepeda motor Honda.



Konsumen terpilih ini merupakan konsumen yang merantau jauh dari kota kelahirannya di Aceh hingga Papua. Tak hanya bingkisan spesial lebaran, konsumen yang mengikuti silaturahmi virtual ini juga mendapatkan voucher service sebesar Rp 100.000,-, voucher dari aplikasi Astrapay sebesar Rp 50.000,-, dan voucher belanja senilai Rp 100.000,-. Selain itu, konsumen terpilih berkesempatan memenangkan doorprize 1 unit sepeda motor Honda Genio dan hadiah-hadiah menarik lainnya yang bernilai puluhan juta rupiah.



“Tidak semua konsumen sepeda motor Honda memiliki kesempatan untuk mudik ke kampung halaman pada lebaran tahun ini. Melalui acara silaturahmi virtual, kami juga ingin berbagi momen suka cita dengan konsumen dalam melepas rindu bersama anggota keluarganya,” tutup Antok.