Honda Istimewa ID Kupas Tuntas Honda CB150X bareng Komunitas

kiri kanan)Gian Ramadhan, Eri Sapto Nugroho, dan Mabel Butar-Butar mengupas tuntas fitur terbaru dan tren modifikasi Honda CB150X dalam acara NGOPREK Istimewa yang diseiarkan secara langsung melalui akun Facebook dan Instagram @HondaIstimewaID (10/2). 

 


 

Yogyakarta – Astra Motor Yogyakarta selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas melalui akun Facebook dan Instagram @hondaistimewaid menggelar talkshow daring bertajuk NGOPREK Istimewa (10/2). Melalui acara yang berjalan mulai pukul 19.00 WIB ini, Astra Motor Yogyakarta mengulas Honda CB150X yang saat ini menjadi salah satu motor sport andalan Honda di kelas 150cc. 

“Melalui NGOPREK Istimewa ini kami ingin mendekatkan Honda CB150X kepada pecinta motor sport dan masyarakat luas melalui platform digital. Termasuk didalamnya spesifikasi teknis, tren, dan alternatif modifikasi yang sudah dilakukan oleh salah satu konsumen yang telah meminang Honda CB150X.” ungkap Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta Thomas Pradu. 

NGOPREK Istimewa diawali dengan bedah teknologi Honda CB150X oleh Technical Training Instructor Astra Motor Yogyakarta Eri Sapto Nugroho. Lewat sesi ini dijelaskan beberapa fitur terbaru yang mencakup Inverted Front Fork Suspension yang mendukung kestabilan handling, High Ground Clearence, Higher Handlebar Raiser, High Windscreen, dan generasi terbaru mesin 4 langkah DOHC 150cc, serta fitur terbaru lainnya. 

Melengkapi ulasan teknis yang disampaikan oleh Eri Sapto, Honda Istimewa ID juga menghadirkan Gian Ramadhan (@ianjuno_) sebagai modification enthusiast yang telah melakukan modifikasi pada Honda CB150X miliknya. Dipandu oleh moderator Mabel Butar-Butar, Gian Ramadhan memaparkan pendekatan gaya modifikasi yang diaplikasikan pada motor sport adventure touring miliknya. 

“Honda CB150X menjadi pioner motor sport adventure touring di kelas 150cc. Ground clearence, handlebar, dan windscreen yang tinggi akan menambah kenyamanan saat digunakan untuk menempuh perjalanan jauh dan mengeksplorasi tempat-tempat baru” imbuh Thomas Pradu. 

Saat ini Honda CB150X dapat di pesan di seluruh dealer Honda. Di wilayah Yogyakarta, Honda CB150X dipasarkan dengan harga on the road (OTR) Rp 31.850.000,-  untuk varian standard dan Rp 32.470.000,- untuk varian special edition. 

*** 

Sembari Perkenalkan Fazzio, Yamaha Support SBL 2022

Rektor Universitas Khatolik Soegijapranata Semarang Dr. Ferdinandus Hindiarto, S.Psi., M.Si, menegaskan bahwa salah satu cara untuk melawan virus Covid 19 adalah dengan memiliki tubuh yang sehat. Ditegaskan oleh sang rektor, apabila tubuh kita sehat, maka apapun virusnya, termasuk Covid 19 tidak akan bisa masuk ke tubuh kita.


“Nah kalau tubuh kita sehat, badan kita sehat, virus tidak akan bisa masuk ke tubuh kita,” tegas sang rektor nyentrik yang disambut gemuruh tepuk tangan ratusan peserta dan tamu undangan yang memadati Sport Hall Unika Semarang, Senin, 7 Februari 2022 pada opening xereminy SBL 2022.


Gelaran Turnamen Bola Basket Unika Soegijapranata merupakan turnamen bergengsi basket antar SMA dan Perfuruan Tinggi Jateng-DIY secara rutin. Karena pendemi, SBL tahun 2021 kemarin ditiadakan. “Semoga kondisi tahun depan semakin membaik, dan kami berencana SBL akan laksanakan dengan skala nasional. “Pada SBL 2022 kali ini, selaindari Jawa Tengah juga ada peserta deri DIY dan Jawa Barat. Semoga tahun depan kita bisa laksanakan demgan skala nasional,” tegas samg rektor.


Pada SBL 2022 ini, beberapa perfuruan tinggi yang ambil bagian adalah Undiversitas Diponegoro, Universitas Negeri Semarang, UKSW Salatiga, Universitas Dian Nuswantoro Semarang, Universitas Semarang atau USM dan Unika Soegjaoranata.
Sedangkan dari SMA tercatat dari SMA Karangturi, Tri Tunggal, Semesta, Masehi, Terang Bangsa dan SMA 1 Jekulo Kudus.
Selainiyu juga dari Theresiana, Bina Amal, dan dari SMA Oenabur Cirebon Jawa Barat dan SmA Kolese De Brito Yogyakarta.


Dalam kesempatan tersebut, Bersama rektor Unika, Yamaha merilis produk terbarunya, Yamaha Fazio di hadapan penonton yang memadati sport hall Unika.

200 Km Bersama si Skutik Viral

Dua hari ini saya berkesempatan menjajal motor matik baru ‘fresh from oven’ bener-bener baru nih besutan dari Yamaha, belum banyak terlihat dijalanan. Jadi ya sedikit tada keki plus gaya (over confident) gitu, coz jadi pusat perhatian dikala berhenti di lampu merah ataupun pada saat isi BBM di SPBU. Iya motor skuter matik ini diperkenalkan secara nasional oleh Yamaha Indonesia via online di platform chanel Youtube nya pada pertengahan bulan Januari (17/01/22), selang 10 hari dilaunching secara regional di wilayah Jogja. Dan sampai lah ke rumah Redaksi blog ini, pada selasa malam kemarin. Lansung deh pagi nya diajak jalan-jalan bersama ibu negara.

Lalu apa komentar sangat istri ya si ibu negara selalu boncenger? Doi berujar saat membonceng merasa cukup nyaman, jok empuk, engga terasa terintimidasi condong kedepan karena kontur jok rata, jadi inilah sebab kenyamanan nya. Lalu bagaimana ergonomi bagi pengendara utama atau yang depan(yang bawa)? Tentu tak kalah nyaman dengan boncenger, tempat duduk yang pas untuk ukuran orang Indonesia terlebih lagi bagi yang berpostur rendah (pendek) seperti saya. Jadi saat berkendara, sudut kaki membentuk sudut 90° dan lagi pijakan kaki yang cukup luas, ini amat sangat memberikan keleluasaan kaki bagian bawah untuk bisa maju atau pun mundur, kesamping kanan maupun kiri. Jadi tatkala rada jauh berkendara dan kaki berasa pegal, bisa deh leluasa memainkan kaki paha ke bawah untuk stretching.

***

Di hari kedua si Fazzio saya ajak menyusuri jalanan pegunungan (Gunungkidul) yang sarat akan jalan tanjakan, tikungan, dan turunan tentunya, destinasi nya sih salah satu wisata di daerah Panggang (Tanjung Kesian) , ee ternyata ga ada spot yang langsung view pantai buat background foto Fazzio. Tapi yang pasti, Fazzio saya bejek habis-habisan, melibas jalanan menanjak, tikungan, turunan, jadi benar-benar menguji nih performanya. Dan, approved deh, sangat bertenaga powerfull di tengah dan atas, begitu pun juga di awal, yang terbantu dengan Hybrid Electric Power Assist Start, ada tenaga tambahan gitu. Dan disaat di jalan rata dan rada panjang, sempat gas saya betot kuat-kuat hingga tembus ke angka odometer 95, sepertinya juga masih bisa lebih.

Yupz, handling motor ini kalem banget. , tidak hanya untuk manuver di jalanan menikung, untuk manuver menyalip di jalanan pun terasa enteng gitu, untuk zig-zag confident lah.

Oiya seperti biasanya saat jajal motor, saya selalu menguji konsumsi bahan bakar nya, dari begitu motor datang, langsung deh diisi BBM full tank, karena metode yang saya gunakan metode full-to-full. Berhubung terbatas waktu dan sedang dinas kerja siang, jadi untuk jajal motor Fazzio hanya tercatat sekitar 200km. Dan jika dihitung hitung, tercatat full tank awal pada km 60, lalu km akhir pada angka 198, dibutuhkan isi BBM sebanyak 2,4 liter, jadi jika di kalkulasi 198-60=138, kemudian dibagi 2,4 = 57,5, ketemu deh jadi Fazzio ini untuk 1 liter bensin mampu menempuh jarak sejauh 57,5 km. Cukup irit juga ya ternyata. Oiya jenis BBM yang saya gunakan adalah Pertamax 92 sesuai dengan perbandingan kompresi motor ini diangka 11:1.

L

Hasil uji konsumsi bahan bakar Yamaha Fazzio

overal, skutik ini worth it, pastinya diklopkan dari segi harga, dimana dibanderol pada rupiah 21 jutaan. Dimana kita akan mendapatkan produk yang berkualitas, desain baru, mesin 125 cc, fitur melimpah dan up to date. Menurut saya skutik ini juga recommended untuk berkendara sekeluarga, ayah ibu anak dan bisalah untuk dua anak. Karena jok nya lebar dan panjang.