5 Jenis Vaksin yang Diperlukan untuk Orang Dewasa

ilustrasi


Tidak hanya balita maupun anak-anak, orang dewasa juga masih membutuhkan vaksinasi. Vaksinasi yang dilakukan berguna untuk melindungi diri dari serangan berbagai penyakit dan juga mencegah penyebarannya. Maka dari itu, bisa dipastikan jika vaksinasi yang dilakukan sangat berguna untuk daya tahan tubuh.
Vaksinasi yang diberikan kepada orang dewasa terdiri dari beberapa macam. Masing-masing jenisnya memiliki kegunaan yang berbeda-beda. Lalu apa saja jenis vaksin yang diperlukan orang dewasa?

1.Hepatitis A dan Hepatitis B

Jenis vaksin pertama yang diperlukan oleh orang dewasa adalah vaksin Hepatitis A dan Hepatitis B. Vaksin Hepatitis A wajib diberikan kepada masyarakat yang bekerja di tempat penyajian makanan, seperti restoran, cafe dan sebagainya. Alasannya karena penyebab penyakit ini biasanya disebarkan oleh kotoran pengidap dan berasal dari makanan.

Sedangkan vaksin Hepatitis B merupakan salah satu jenis penyakit yang disebabkan oleh virus Hepatitis B. Infeksi dari virus tersebut bisa menyebabkan terjadinya peradangan hati akut. Jika kondisi seperti ini terus dibiarkan maka bisa berkembang menjadi sirosis hati atau kanker hati.

2. Pneumonia
Orang dewasa juga harus melakukan vaksin ini karena bisa menurunkan risiko terjadinya penyakit pneumonia. Pneumonia itu sendiri merupakan penyakit radang paru yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus. Bagian paru-paru yang diserang oleh penyakit ini adalah saluran napas bagian bawah. Orang yang memiliki daya tahan tubuh lemah sangat rentan terserang penyakit ini.
Perlu diketahui jika penyakit ini merupakan penyakit menular. Dimana penularannya bisa terjadi melalui udara, seperti saat bersin, batuk dan juga bicara. Vaksin pneumonia ada dua jenis dimana jika Kamu berusia diatas 65 tahun memerlukan kedua jenis vaksin tersebut.

3. HPV
Pemberian vaksin HPV untuk orang penting juga penting dilakukan. Tujuannya untuk menghindari tubuh dari serangan virus human papillomavirus (HPV). Virus tersebut merupakan virus utama terjadinya kanker serviks yang biasanya menyerang wanita dan kutil kelamin pada wanita maupun pria.
Sebenarnya vaksin ini diberikan saat usia anak-anak atau remaja. Alasannya karena vaksin ini akan bekerja secara efektif jika diberikan sebelum aktif berhubungan seksual. Namun, saat usia tersebut belum mendapatkannya maka segera lakukan meski sudah berusia dewasa.

4. MR
Vaksin MR merupakan kombinasi antara vaksin campak dan rubella. Campak dan rubella merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh virus dan merupakan penyakit menular. Jenis vaksin ini diberikan dengan tujuan untuk mencegah terjadinya penyakit yang disebabkan oleh virus campak.
Biasanya penyakit campak dan rubella ditularkan melalui saluran napas. Bisa dibilang penyakit ini cukup berbahaya dan bisa menyebabkan komplikasi. Maka dari itu, jenis vaksin ini perlu dijadikan prioritas dan harus dilakukan meskipun sudah berusia dewasa.

5. Tdap (Tetanus, Difteri dan Pertussis)
Jenis vaksin selanjutnya untuk orang dewasa adalah vaksin tetanus, difteri dan pertusis atau batuk rejan. Biasanya paket vaksin ini akan diberikan jika sejak balita aktif melakukan imunisasi di posyandu atau dokter spesialis anak.
Jika sudah berusia 64 tahun tetapi belum menerima vaksin tetanus, difteri dan pertusis selama 10 tahun terakhir, sangat disarankan untuk segera melakukan vaksin ini. Alasannya supaya Kamu terhindar dari berbagai jenis penyakit berbahaya.

Nah itulah 5 jenis vaksin yang diperlukan untuk orang dewasa. Diharapkan informasi diatas bisa membantu Kamu mengenai vaksin. Jika Kamu sedang berada di Surabaya dan sedang mencari vaksin Surabaya maka bisa mencari informasi mengenai hal ini melalui halodoc. Halodoc akan memberikan rekomendasi dokter yang bisa melakukan vaksinasi untuk orang dewasa.
Dengan menggunakan Halodoc, kebutuhan vaksin untuk orang dewasa bisa dipenuhi dengan mudah, cepat, dan tidak memakan banyak waktu. Tidak hanya tentang vaksin, kamu juga bisa mendapatkan berbagai informasi kesehatan dan seputar penyakit lainnya melalui Halodoc dengan sangat mudah.

4 Pilihan Warna Baru Kawasaki D-Tracker 2021

Di tanah air hanya ada satu pabrikan yang menghadirkan sebuah genre motor Supermoto. Ialah Kawasaki atau PT Kawasaki Motor Indonesia, dengan produk andalannya berlabel D-Tracker. Dan tidak tanggung-tanggung dengan dua kelas yakni 150 dan 250 cc. Model motor ini identik dengan motor trail atau motor trabas, atau motor garuk tanah, atau motor offroad, hanya saja ban nya di rubah untuk penggunaan permukaan aspal, sekaligus perubahan ukuran velg yang sedikit lebih kecil. Namun tetap mempertahankan fork depan yang identik lebih panjang dari ukuran motor sport lazimnya. Jadi untuk penggunaan nya sangat lah flexible jika kita gunakan di jalan raya, sangat gesit lah. Plus bisa dengan fork depan yang panjang bisa jumping-jumpinglah.

Well di Trimester akhir 2020 ini PT KMI menyuguhkan penyegaran untuk warna baru Supermoto_nya nih, yang kelas 150cc, nih simak tampilan nya dibawah ini. Dan ada 4 warna pilihan loh

D-TRACKER SE 2021

Harga: Rp 35.500.000 (JAKARTA)

Spesifikasi dan detail

POWER
Jenis Mesin: Air-cooled, 4-stroke Single
Sistem Pengapian: DC-CDI
Power Maksimum: 8.6 kW {12 PS} / 8,000 rpm
Torsi Maksimum: 11.3 N.m {1.2 kgf.m} / 6,500 rpm
Diameter x Langkah: 58.0 x 54.4 mm
Volume Silinder: 144 cm3
Sistem Katup: SOHC, 2 valves
Perbandingan Kompres:i 9.5 : 1
Transmission: 5-speed, return
Primary Reduction Ratio: 2.880 (72/25)
Final Reduction Ratio: 3.214 (45/14)

PERFORMANCE
Suspensi Depan: 35 mm inverted fork
Suspensi Belakang: Uni-Trak, with 5-way adjustable preload
Rem Depan: Single semi-floating 300 mm petal disc Twin-piston
Rem Belakang: Single 220 mm petal disc Single-piston
Roda Depan: 100/80-17M/C 52P
Roda Belakang : 120/70-17M/C 58P
Panjang x Lebar x Tinggi: 2,015 x 830 x 1,130 mm

DETAILS
Jarak poros roda: 1,335 mm
Jarak ke Tanah: 270 mm
Berat: 118 kg
Kapasitas Bensin : 6.9 liter