Setelah mendengar kabar bahwa hari ini (Senin, 23/4) ada peluncuran motor suzuki yang ternyata merupakan facelift atau pembaruan suzuki Nex, atau bisa disebut Nex II atawa Suzuki Nex generasi ke dua. Dan setelah mendapat kiriman video, dan melihatnya, eh ternyata keren banget…cakep tenan.
Bisa aja nih suzuki mempunyai desain lebih yang mantab, lebih cakep, lebih keren. Bakal menggebrak nih dunia per-matik-an entry level ini. #KerenCaraBaru.
Sekilas sepertinya ada beberapa perubahan desain / bentuknya, dari sisi depan, terlihat lampu utama, sepertinya seikit menjorok kedalam, ditambah lampu sein nya menempel dilampu utamanya.
Begitu pula disi samping ada beberapa perubahan desain,
Untuk warna , kali ini konsumen yang mangarah ke kawula muda ini dimanjakan dengan 5 pilihan warna & varian yang menarik, yaitu Sporty Runner, Fancy Dynamic, Elegant Premium, Elegant dan Standard. Setiap varian dibedakan dari pilihan kelengkapan fitur dan aksesoris yang dimiliki.
NEX II – Sporty Runner
Menggambarkan ekspresi generasi muda yang sporty dan aktif, NEX II Sporty Runner dilengkapi dengan LED Headlight, USB Charger, Sporty Body Striping Set, Meter Visor, Cover Muffler + Hole dan Rim Decal. NEX II Sporty Runner tersedia dalam warna Brilliant White, Stronger Red dan Titan Black.
NEX II – Fancy Dynamic
Terinspirasi dari kedinamisan dan kreatifitas generasi muda yang stylish, NEX II Fancy Dynamic dibekali fitur LED Headlight, LED Lamp Line, USB Charger, Dynamic Body Striping Set dan Rim Decal. NEX II Sporty Runner tersedia dalam warna Brilliant White, Stronger Red dan Titan Black.
NEX II – Elegant Premium
Mewakili karakter berkelas, NEX II Elegant Premium dilengkapi dengan LED Headlight, USB Charger, Floorboard Guard dan Cover Muffler. Warna tampilan pun berbeda dan lebih mewah dengan pilihan Mat Stellar Blue dan Solid Black.
NEX II – Elegant
Varian NEX II Elegant merupakan pilihan yang lebih ekonomis dan fungsional dengan warna yang tetap mewah yaitu Mat Stellar Blue dan Solid Black. NEX II Elegant menjadi pilihan bagi yang ingin mulai menunjukkan jati dirinya dengan cara yang mudah.
NEX II – Standard
Varian NEX II Standard merupakan varian paling dasar dari seluruh pilihan yang tersedia di NEX II. Dibekali kelengkapan fungsional untuk keperluan sehari-hari yang ekonomis dan praktis. NEX II Standard tersedia dalam warna Brilliant White, Stronger Red dan Titan Black.(suzuki.co.id)
Untuk harga belum dimunculkan, kabarnya akan di beritahukan saat peluncuran resmi yang akan diselenggarakan beberapa waktu mendatang.
#KerenCaraBaru