94 Km Bersama New Honda Sonic 150R (Hari Pertama)

Start point #1 : Numpang nampang didepan BigWing Jogja – Astra Motor Yogyakarta

Hari Sabtu (2/9) ini kesampaian juga nyemplak motor bebek balap besutan Honda, si Sonic Reborn, yaa meskipun bukan produk baru, speedometer sudah di angka 960an km, dan merupakan buatan tahun 2015.

Nama Sonic memang sudah dikenal lama sebagai motor Honda bergenre bebek sport atau underbone atau model ayago(ayam jago), kalao saya sih menyebutnya ke model hyper-underbone atau genre motor drag style. Kalau dulu Honda Sonic 125SR hanya berkubikasi mesin 125 cc, SOHC dan produk CBU yakni buatan Thailand _ tapi kini sudah buatan dalam negeri sudah 150cc DOHC, dan beragam fitur modern lainnya.

Well , back to basic, kemarin Sabtu itu, saya dapat pinjaman satu unit New Honda Sonic 150R , siang hingga sore mencoba merasakan nunggang diatas si Sonic keluar dari kandangnya(Astra Motor Yogyakarta) langsung aku aja naik gunung. Mengarah ke tenggara, yakni lereng gunung Merapi, check point #1  Merapi Park, sebuah obyek wisata baru didalamnya ada beberapa landmark wisata terkenal luar negeri , seperti menara Eiffel, menara condong, kincir belanda dan lain sebagainya.

New Honda Sonic 150R nampang di Merapi Park

New Honda Sonic 150R nampang didepan Mesum Gunung Merapi

Tapi sebelumnya mejeng sebentar di depan MGM, Misteri Museum Gunung Merapi, lalu sedikit ke tenggara lagi ke arah The lost World Castle, ini juga sebuah obyek wisata baru juga dikawasan wisata Merapi.

New Honda Sonic 150R didepan gerbang The Lost World Castle

Well, cukup untuk hari itu, lalu si Sonic aku ajak pulang, melewati ringroad utara, lalu ringroad barat. Nah disini di ringroad barat Sonic sempat mencapai 120km/jam, wah cukup kentjang juga ya, dan baru kali ini juga naik motor sekencang ini.

Selepas ringroad barat mencoba melewati sisi barat Bantul, daerah Bangunjiwo,  gua Selarong dan sampaulah dirumah.

Liat speedometer, tertera angka 1062.4km bar bbm kurang dua strip. Sedangkan km awal pada angka 967.5 km , jadi jika dikurangi ketemu 94.9 km.

Speedometer New Honda Sonic 150R

Dan mencoba menghitung konsumsi bahan bakar berpedoman dengan sistem full to full, jadi perhitungan km awal (bahan bakar minyak) bbm di posisi/ kondisi penuh/full tank, dan perhitungan KM  akhir juga pada saat bbm kondisi penuh.

Nah dikondisi KM awal pada angka 967.5 KM dan kondisi akhir pada angka 1064,8 KM (jarak rumah dan SPBU), dan membutuhkan asupan pertamax 2.07 liter, jadi 1.064,8-967,5= 97.3 : 2,07= 47.004, jadi 1 liter pertamax bisa untuk menempuh jarak sejauh 47,004 KM.

Wah irit juga ya, oke sekian dulu, ntar disambung lagi trip di Gunung kidul !!!

Numpang nampang didepan The Lost World Castle